Langsung ke konten utama

 

Kegiatan Outing Class SMA Edu Global Medan Di PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 1.


Medan Belawan SRI.
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 1 dengan bangga menyambut kunjungan dari SMA Edu Global Medan dalam kegiatan outing class yang telah terlaksana. Kamis 29/08/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh 80 siswa dan siswi, 8 guru pendamping, serta Kepala Sekolah SMA Edu Global.

Tujuan utama dari outing class ini adalah untuk mengenalkan siswa/i pada berbagai program dan manajemen di pelabuhan, serta memberikan informasi terkait yang dapat menambah wawasan mereka tentang industri pelabuhan.

Selama kunjungan, Ibu Kasih Dwi Yanti, selaku Regional Division Head Pelayanan SDM dan Umum Regional 1, memberikan penjelasan mendetail mengenai struktur dan operasional PT Pelindo Regional 1.
Selain itu, Rinandar, Manager Sistem Manajemen dan HSSE, memberikan pemaparan yang mendalam tentang sistem manajemen pelabuhan dan pentingnya aspek Health, Safety, Security, and Environment (HSSE) dalam operasi sehari-hari. 

“Outing class ini adalah bagian dari komitmen kami untuk berbagi pengetahuan dan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dunia industri pelabuhan kepada generasi muda,” ujar Ibu Kasih Dwi Yanti. “Kami berharap para siswa/i mendapatkan wawasan yang bermanfaat dan terinspirasi untuk mengeksplorasi lebih jauh bidang logistik dan maritim.”

Kunjungan ini diharapkan dapat memperkaya pengetahuan siswa/i mengenai berbagai aspek pelabuhan dan memberikan gambaran yang lebih jelas tentang industri maritim. PT Pelindo Regional 1 mengucapkan terima kasih kepada SMA Edu Global Medan atas kunjungannya dan berharap kerja sama ini dapat berlanjut di masa depan.ungkap.kemedia .(jung.lenny)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PUJAKETARUB Siap Dukung dan Usung EDI-HASAN Jadi Gubsu dan Wagubsu